Kab.Bandung Jadi Incaran Investor

SOREANG, (PRLM).-Sampai akhir tahun 2011, nilai investasi di Kabupaten Bandung mencapi Rp. 941,165 miliar dengan jumlah proyek sebanyak 77 buah. Jika dibandingkan dengan tahun 2010 yang hanya mencatat Rp. 3,4 miliar dengan jumlah proyek 11 buah, pencapaian tersebut mengalami lonjakan yang cukup tajam.

Lonjakan pencapaian investasi, menurut Sekretaris Daerah Kab. Bandung Ir. H. Sofian Nataprawira, MP sebagai dampak dibentuknya Sistem Pelayanan Informasi Perizinan Investasi Secara elektronik (SPISE), disamping pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) yang dikelola Badan Penanaman Modal dan Periziznan (BPMP) Kab. Bandung.

"Dengan adanya sistem pelayanan secara elektronik tersebut, para calon investor kini lebih mudah mengakses data dan potensi yang dimiliki Kabupaten Bandung". ungkap sofian Nataprawira dalam rilisnya ke "PRLM", Kamis (13/9).

Sofyan Nataprawira mengakui, semua negara di dunia, kini seakan berlomba untuk menarik investasi sebesar-besarnya untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

"Karena investasi kini telah menjadi faktor penggerak roda perekonomian secara nasianal maupun regional yang mempunyai dampak luas terhadap peningkatan kesejahtraan masyarakat.” ujarnya.

Kabupaten Bandung yang kini di huni sekitar 3,3 juta penduduk , kini membuka peluang investasi di bidang infrastruktur, mulai dari prasarana tranfortasi, irigasi, sistem drainase, jaringan air bersih, telekomunikasi, jaringan listrik dan energi sistem persampahan dan pengembangan sistem sanitasi pemukiman."Kami undang investor untuk menanamkan modalnya di Kab. Bandung," ungkapnya.(A-71/A-107)***


View the original article here


Category Article , ,

What's on Your Mind...